(Rumah Amal Salman, Bandung) – Sahabat Amal, dalam semarak bulan suci Ramadhan 1446 Hijriyah, Masjid Salman ITB bersama Rumah Amal Salman kembali menggelar program berbagi makanan berbuka puasa dengan cita rasa nusantara. Pada hari pertama, sebanyak 1.000 porsi makanan dengan cita rasa nusantara disalurkan kepada jamaah.
Direktur Rumah Amal Salman, Syachrial, menjelaskan bahwa konsep berbagi buka puasa ini berfokus pada tiga aspek utama. Pertama, memberikan pengalaman berbuka yang nyaman dan menyenangkan bagi jamaah dengan lima variasi menu setiap harinya, mulai dari makanan khas Sunda, Jawa, Padang, hingga menu Jepang dan Timur Tengah.
Kedua, seluruh makanan yang disajikan telah terverifikasi Sehat, Aman, dan Halal (SAH) oleh Lembaga Halal Center Masjid Salman ITB.
Ketiga, pengurangan limbah makanan dengan memberikan pilihan menu yang beragam sesuai selera jamaah. “Saya pantau, pada hari pertama sampah makanan hampir tidak ada. Ini menunjukkan bahwa jamaah menikmati hidangan yang mereka pilih,” ujar Syachrial.
Ia menambahkan, untuk pengelolaan sampah, jamaah akan diarahkan oleh panitia zero waste Panitia Pelaksana Program Ramadhan & Idul Adha (P3RI) Masjid Salman ITB untuk memilah sampah setelah makan. Panitia melakukan edukasi pemilahan sampah secara langsung kepada jamaah guna mewujudkan lingkungan masjid yang ramah lingkungan.
Dengan tema berbuka yang menggugah selera, Rumah Amal Salman mengajak masyarakat untuk turut serta merasakan kebersamaan di bulan suci ini.
“Program ini sebagai bentuk pelayanan kita kepada jamaah yang terus dioptimalkan demi manfaat yang lebih berkesan. Tahun ini, program berbagi buka ditargetkan menjangkau hingga 45.000 penerima manfaat di seluruh Indonesia” imbuh Syahcrial.
Untuk mendukung program ini, Masjid Salman ITB dan Rumah Amal Salman juga menggandeng pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Bandung Raya. Kolaborasi ini tidak hanya membantu jamaah dalam menikmati makanan berbuka yang berkualitas, tetapi juga memberdayakan pelaku usaha lokal. ***
Agar ramadhan semakin berkesan, untuk program Berbagi Buka KLIK DISINI!