Lakukan Hal Ini Supaya Kamu Untung dalam Berdagang

(Rumah Amal Salman, Bandung) - Sahabat Amal, jika kamu sedang atau mau berdagang, ada hal-hal yang mesti dilakukan supaya untung dan lancar. Karena, sebelum berbisnis, perlu direncanakan dulu apa saja yang sekiranya dilakukan agar bisnis terus bergerak dan berkelanjutan. Enggak mau kan kalau kita bisnis lalu bangkrut atau tidak berkepanjangan?

a. Riset Pasar

Sebelum memulai berdagang, lakukan riset pasar seperti di mana kamu hendak berjualan (baik offline atau online), siapa pangsa pasar kamu, barang apa yang akan dijual, dan strategi apa saja untuk melakukan distribusi pemasaran. 

Riset ini juga dapat dilakukan dengan cara melihat penjual yang sama. Misalnya, kamu hendak berdagang onde-onde di sekitar rumah. Maka, cari pedagang onde-onde di radius terdekatmu untuk mengetahui kurang lebih serta harga. 

Jika kamu hendak berjualan pakaian, buatlah pakaian yang pangsa pasarnya jelas sehingga dapat menyesuaikan harga dan value yang kamu berikan terhadap pembeli. 

b. Sedekah

Dalam berdagang, lakukan juga sedekah. Caranya dapat sedekah rutin setiap Hari Jumat dengan berbagi makanan, memberikan sejumlah dana ke Lembaga nirlaba, atau memberikan dagangan gratis ke siapapun. Banyak cara sedekah ini dan lakukan yang kamu suka. Karena dengan sedekah, insya Allah dilancarkan setiap usahanya. 

c. Menjual yang terbaik

Jangan sampai karena ingin untung, lalu kamu menjual dagangan yang tidak berkualitas. Lalu, kamu juga berbohong dengan pembeli. Hal itu tidak baik ya Sahabat Amal. Oleh karena itu kamu harus menjual yang terbaik supaya pembeli pun puas dan senang. 

d. Lakukan sekarang

Namanya berdagang itu ya harus segera dimulai. Bukan hanya soal teori, berdagang itu praktek sehingga setiap hari adalah sebuah pembelajaran. Jadi, jangan putus asa dan tetap bersabar dengan strategi yang dijalankan, ya! ***

Bagikan :

Bagikan

Berita Lainnya